IndonesiaIndonesia| EnglishEnglish

Masing-masing bidang di LPPM-UB memiliki pusat-pusat studi dan pusat-pusat pelayanan, yang dibentuk secara fungsional sesuai dengan kebutuhan dan setiap Pusat Studi dipimpin oleh Kepala Pusat. Dalam hal ini Ketua Kelompok Jabatan Fungsional Penelitian mengkoordinir pusat-pusat studi, sedangkan Ketua Kelompok Jabatan Fungsional Pengabdian kepada Masyarakat mengkoordinir pusat-pusat pelayanan.

Pusat-pusat Layanan

1. Pusat Layanan Inovasi dan Teknologi Tepat Guna

Pusat Pelayanan Inovasi & Teknologi mempunyai tugas melaksanakan manajemen pemasaran, manajemen proyek, manajemen kontrak dan lisensi, manajemen keuangan dan tata usaha Pusat Pelayanan Inovasi &Teknologi.

    Pusat Layanan Inovasi dan Teknologi TTG memberikan pelayanan dalam beberapa bidang, yaitu :

  1. Perencanaan dan pemasaran layanan jasa teknologi;
  2. Pelaksanaan urusan kontrak dan lisensi;
  3. Pelaksanaan layanan jasa teknologi, pematangan usaha serta monitoring dan evaluasi;
  4. Pelaksanaan urusan penerimaan, verifikasi, pembiayaan dan pelaporan keuangan;
  5. Pelaksanaan urusan tata usaha Pusat Pelayanan Teknologi.

2. Pusat Layanan Kuliah Kerja Nyata

Pusat Layanan Konsultasi dan Pengolahan Data Universitas Brawijaya mempunyai tujuan sbb :

  1. Melayani Program KKN yang dilakukan oleh mahasiswa dari multi fakultas secara interdisipliner.
  2. Melayani kerjasama antara LPPM UB dengan para stake holder (pemerintah, swasta dan masyarakat) di bidang pembangunan kualitas sumberdaya manusia.
  3. Mendampingi desa/kelurahan mitra binaan UB dan para stake holder untuk mengimplementasikan hasil riset dan IPTEK.

3. Pusat Pelayanan Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (P4M)

Program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat yang ingin dilakukan oleh P4M UB bertujuan untuk memfasilitasi masyarakat agar dapat membangun dirinya secara mandiri dan mampu mewujudkan berbagai kegiatan yang produktif. Oleh karena itu, sasaran program diarahkan pada kelompok-kelompok masyarakat yang sudah memiliki usaha produktif atau menginisiasi tumbuhnya usaha produktif pada masyarakat yang berpotensi untuk berkembang secara ekonomi. Dalam konteks ini, program dan kegiatan P4M UB diarahkan kepada berbagai bidang usaha produktif yang dimiliki oleh UMKM dan menyediakan layananan bagi peningkatan inkubasi bisnis.

P4M melaksanakan layanan tentang :

  1. Simbermas: Sinergi Pemberdayaan Masyarakat, yakni mengembangkan potensi di masyarakat dengan kerjasama pemerintah daerah, guna meningkatkan kemampuan & keberdayaan masyarakat.
  2. Inkubator Bisnis
  3. Program Pengembangan Keuangan Pedesaan (P2KP) Sistem Grameen bank, yang membantu ibu rumah tangga untuk usaha sampingan guna menambah ekonomi pesediaan.

<<SK Rektor Pusat Layanan>>